29 Maret 2025, 12:02 am

Kadis Kesehatan Morowali Utara Buka Kegiatan Musrenbang di Kecamatan Lembo

Liputan : Rudini

Morowali Utara, batarapos.com – Bupati Morowali Utara diwakili oleh Kepala Dinas Kesehatan Daerah Drs.Romelius Sapara membuka kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Morowal  Utara di Kecamatan Lembo.

Kegiatan Musrenbang yang dilaksanakan di Gedung Serbaguna Beteleme ini merupakan langkah awal dalam Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Morowali Utara Tahun 2026, pada hari Selasa (25/02/2025).

Kadis Kesehatan saat membacakan sambutan Bupati menyampaikan setiap penyusunan perencanaan pembangunan diperlukan koordinasi antara instansi pemerintah dan partisipasi masyarakat sebagai subjek dan objek pembangunan.

“ Semua usulan desa yang diterima dalam kegiatan Musrenbang wajib terinput dalam aplikasi perencanaan pembangunan sebagai perwujudan tranparansi dan keselarasan dalam perencanaan pemerintah daerah,”  Ucap Romelius Sapara.

Kadis Kesehatan juga menambahkan peran setiap kepala desa sangat penting karena usulan tersebut harus berdasarkan kebutuhan terpenting dari masyarakat, analisa yang baik diperlukan apalagi dengan kondisi efesiensi anggaran.

” Efesiensi anggaran dari pemerintah pusat tentunya mempengaruhi pembangunan di daerah, untuk itu, segala usulan akan dievaluasi kembali untuk memperoleh skala prioritas bagi masyarakat,” Ungkap Kadis Kesehatan.

Camat Lembo Benyamin B. Hambuako,  pada kesempatan ini juga menyampaikan dalam kegiatan Musrenbang ini semua Kepala Desa diharapkan dapat menyampaikan seluruh aspirasi agar dapat dievaluasi kembali oleh pemerintah daerah dalam perencanaan pembangunan, tentunya banyak harapan yang tidak akan bisa terakomodir keseluruhan secara bersamaan untuk itu pentingnya menganalisa perencanaan pembangunan mana yang paling penting untuk masyarakat desa.

Setelah berbagai usulan dan diskusi yang dilaksanakan oleh seluruh kepala desa dengan kepala instansi terkait, kegiatan Musrenbang ditutup dengan penandatanganan berita acara kesepakatan Musrenbang.

Hadir juga dalam kegiatan Kaban Bappelitbangda Gerzom Tandi, Kadis PUPR Morut Destuber Matoori, Plt. Kadis Pertanian Morut Jasrion Ampugo,  Kadis P2KBP3AD Alno Berniat, Kadis Dukcapil Benhart Tandi Tialen, Anggota DPRD Morut Ahliddin Haddade, Sekretaris Disparpora H. Ramli, Kapolsek Lembo Ipda Toto Subagio, seluruh Kades di Kecamatan Lembo dan tamu undangan lainnya.

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan