
Luwu Timur, batarapos.com – Karang Taruna Desa Margolembo Melaksanakan Musyawarah warga Karang taruna ( MWKT), di kantor Desa Margolembo Kecamatan Mangkutana, kabupaten Luwu Timur, Sabtu (24 April 2021)
Karang taruna desa Margolembo melaksanakan kegiatan Musyawarah Warga karang taruna, pelaksanaan mubes ini bertujuan untuk menganalisa dan mencari solusi serta memberi masukan kepada pengurus atas persoalan-Persoalan yang terjadi, dan kegiatan ini pula bertujuan untuk memilih calon nahkoda atau ketua baru yang akan melanjutkan kepemimpinan di karang taruna Desa Margolembo.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala desa Margolembo,dan anggota BPD serta Beberapa senior karang taruna desa Margolembo.terlaksananya kegiatan ini TDK lepas dari peran serta pengurus karang taruna Demisioner,teman2 karang taruna dan tentunya pemerintah desa Margolembo.
Kepala Desa Margolembo (Siti Rokaya) meminta agar pengurus terpilih karang taruna Desa Margolembo segera menyusun program kerja dan juga Ia meminta agar karang taruna Desa Margolembo dapat bekerja sama dengan baik degan pemerintah Desa Margolembo demi kebaikan masyarakat desa Margolembo. Hal tersebut di sampaikan Kepala desa saat membuka Musyawarah Warga karang taruna.
“Saya ucapkan selamat atas terlaksananya musyawarah wilayah Karang taruna, Saya berharap agar pengurus baru nantinya segera menyusun program kerja dan juga saya berharap agar karang taruna dan pemerintah desa Margolembo dapat bekerja sama dengan baik”kata Siti Rokaya.
Sementara itu dalam sambutan ketua Demisioner (Murdiono Jarkasih) mengatakan bahwa kegiatan Musyawarah Warga karang taruna ini merupakan pertama kalinya dilakukan sejak terbentuknya di desa Margolembo, ia juga menyampaikan beberapa pesan kepada calon ketua dan pengurus baru yang akan terpilih nantinya agar kedepannya karang taruna dapat berbuat banyak untuk kejayaan organisasi karang taruna dan menghidupkan roda organisasi ini ke arah lebih baik kedepan, Ia juga mengatakan bahwa karang taruna di desa Margolembo ini ibarat laboratorium mini yang perlu di isi, di bimbing, dibina demi kemaslahatan karang taruna dan semua masyarakat desa pada umumnya.
“Tidak berjalan lama dalam kepengurusan kami se periode bersama kawan-kawan, hari ini berakhir sudah, kami menyadari banyak kekurangan yang belum maksimal dalam memajukan karang taruna kita”, Imbuh Murdiono Jarkasih
“Kami menitip karang taruna ini dengan harapan agar kedepan teman-teman bisa berbuat banyak untuk kejayaan organisasi dan menghidupkan roda organisasi ini ke arah lebih baik kedepan,Tambah Murdiono Jarkasih.(Mus)