25 April 2024, 9:08 am

Diguyur Hujan, Sungai Bee Meluap Hingga ke Jalan

 

Luwu utara, batarapos.com – Diguyur hujan deras, sungai Bee meluap dan menggenangi jalan penghubung Dusun Makumpa dan Kumbari, Desa Sassa, Kec. Baebunta, pada hari kamis (14/10/2021), sekitar Pukul 15.00 wita.

Salah satu warga Dusun Sassa, Desa Sassa, mengatakan akibat diguyur hujan deras sore tadi, sungai Bee’ meluap ke jalan penghubung Dusun Makumpa dan Kumbari, serta air yang menggenangi jalan setinggi lutut orang dewasa,

“Selain menggenangi jalan, pematang sawah warga yang berada tepat di aliran sungai Bee’ sudah mulai tergerus, akibat debit air yang cukup deras, bahkan sudah hampir masuk ke sawah warga itu air, pematang sawah yang tergerus air sungai itu ada sekitar 50 meter panjangnya.” ucap warga.

Warga juga mengatakan bahwa, ini kali pertamanya sungai Bee’meluap, bahkan sampai menggegenangi jalan.

“barusan ini sungai Bee’ banjir besar dan langsung menggenangi jalan, biasanya kalau debit air meningkat Akibat Hujan, tidak sampai menggenangi jalan seperti ini, bahkan menggerus pematang sawah warga, bahkan Sampai-sampai air mau masuk sawah, kami juga berharap aga kiranya pemerintah setempat, dalam hal ini Pemerintah desa Sassa, untuk mencari solusi, karena kalau diadakan pembiaran maka kasihan masyarakat yang padinya siap panen.”kuncinya.

Tim batarapos.com/Rival

BERITA TERKAIT

TRENDING

JARINGAN SOSIAL

3,001FansSuka
263PengikutMengikuti
53PengikutMengikuti
3,190PelangganBerlangganan